Tips Untuk Tampil Sempurna dengan Perhiasan Emas
Memakai perhiasan tak hanya menjadi pelengkap penampilan. Tetapi juga mampu meningkatkan nilai kepercayaan diri seseorang. Dengan menggunakan perhiasan, maka kekurangan bagian tubuh dapat disamarkan dan membuat tubuh tampak terlihat proporsional. Namun, penggunaan perhiasan juga harus memerhatikan beberapa aspek seperti memilih perhiasan yang tepat sesuai acara dan memadupadankan dengan busana yang dikenakan. Berikut ini beberapa tips singkat bagaimana memakai perhiasan.
Sesuaikan dengan acara
Busana yang Sahabat kenakan tentunya harus sesuai dengan acara yang sedang Sahabat datangi. Misalnya jika Sahabat ingin memakai perhiasan saat bekerja, Sahabat bisa memilih perhiasan yang minimalis, dengan desain simpel dan ukuran yang tak terlalu besar. Tapi jika Sahabat menghadiri sebuah pesta, maka gunakan perhiasan yang sedikit menonjol namun tetap tidak berlebihan.
Sesuaikan dengan busana
Dapatkan koleksi perhiasan StarShine disini
Sahabat bisa mix n match perhiasan mana saja yang sesuai dengan busana yang Sahabat kenakan. Jika Sahabat memakai baju yang heboh atau busana yang memiliki banyak payet, maka gunakan perhiasan yang minimalis dan simpel. Sebaliknya jika Sahabat memakai baju yang simpel, atau busana yang memiliki banyak ruang terbuka, Sahabat bisa memilih perhiasan yang lebih menonjol, berukuran besar dengan batu-batu mewah yang senada dengan warna busana Sahabat. Sahabat bisa mengintip koleksi StarShine dari UBSLifestyle untuk mendapatkan perhiasan berhiaskan batu Swarovski.
Perhatikan tatanan atau riasan wajah
Selanjutnya, Sahabat bisa memerhatikan tatanan atau riasan wajah. Jika tatanan rambut Sahabat disanggul atau diikat ke belakang, Sahabat bisa memilih perhiasan anting atau kalung yang panjang menjuntai. Sedangkan jika tatanan rambut dibiarkan tergerai, jangan memilih perhiasan yang terlalu panjang.
Etika pemakaian perhiasan
Meskipun pemilihan dan pemakaian perhiasan adalah selera masing-masing, namun memakai perhiasan tetap ada etikanya. Gunakan perhiasan dengan porsi yang tepat sehingga tak berkesan berlebihan dan norak. Sebaiknya, gunakan perhiasan dengan maksimal 3 jenis, seperti kalung, anting, cincin, tanpa gelang. Semua bisa disesuaikan dengan keinginan Sahabat. Untuk pemakaiannya, disarankan hanya memakainya di satu sisi saja. Jadi, jika Sahabat ingin memakai jam tangan dan gelang secara bersamaan, sebaiknya pilihlah di tangan sebelah kanan atau kiri. Jangan menggunakan jam tangan di tangan kanan dan gelang di tangan kiri. Atau jika Sahabat ingin memakai cincin dan gelang, gunakan di sisi yang sama, di tangan kanan misalnya.
Bagaimana Sahabat Emas? Tidak sulit kan untuk tampil cantik dan cerdas dengan perhiasan emas? Semoga tips dan saran ini bermanfaat dan membuat penampilan Sahabat makin sempurna.